Or, in its own meta tag

Bubur ayam air mancur

Bubur Ayam biasanya merupakan menu sarapan. Tapi yang satu ini dijajakan justru di malam hari. Bubur Ayam Air Mancur "Barokah", terlihat selalu ramai di setiap malamnya. Berlokasi di kawasan Air Mancur, Jl. Sudirman-Bogor, bubur ayam ini berdampingan dengan penjaja makan lainnya seperti sate padang, gorengan, ayam goreng dan lainnya. Bubur ayamnya sendiri menurut saya tidak terlalu istimewa, tapi sangat bisa dikatakan enak. Potongan ayam yang tidak pelit menutupi semangkuk bubur yang diberi kuah kuning, ciri khas bubur ayam di seputaran Jabotabek dan Cianjur. Ini berbeda dengan bubur ayam Bandung yang tidak menggunakan kuah kuning karena buburnya sendiri sudah kaya akan rasa kaldu ayamnya. Satu porsi bubur ayam ini bisa ditebus dengan harga Rp.8000,-

Penulis : gunawan ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Bubur ayam air mancur ini dipublish oleh gunawan pada hari Kamis, 17 Maret 2011. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Bubur ayam air mancur
 

0 komentar:

Posting Komentar